KAJIAN TENTANG KINERJA TENAGA KERJA KONTRAK DAERAH (TKD2) PADA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN KUTAI TIMUR
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis kinerja TK2D di Dinas Pendidikan Kabupaten Kutai Timur dan untuk menganalisis faktor pendukung dan penghambat kinerja TK2D di Dinas Pendidikan Kabupaten Kutai Timur. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Dari penelitian ini diketahui bahwa : 1) Kinerja TK2D di Dinas Pendidikan Kabupaten Kutai Timur selama ini sudah cukup baik namun seringkali tidak memiliki waktu kerja yang cukup dengan banyaknya beban kerja yang harus diselesaikan sedangkan jumlah pemenuhan kuota dalam beberapa daerah masih terbatas sehingga kadangkala para TK2D saling mengisi satu sama lain dalam bekerja, terutama pendidik atau pengajar pada unit-unit sekolah yang tersebar di wilayah-wilayah kecamatan yang terpencil. Sikap kerja TK2D dalam bekerja memiliki keunggulan pada aspek kerjasama, walaupun kreativitas dan kecakapan amat bergantung pada tiap-tiap TK2D dan kompetensinya masing-masing. 2) Kinerja TK2D di Dinas Pendidikan Kabupaten Kutai Timur didukung oleh adanya semangat kerja yang tinggi, harapan yang besar untuk menjadi PNS, bimbingan kerja yang diberikan oleh organisasi, kedisiplinan yang baik dan rasa tanggungjawab yang besar terhadap tugas. Namun dihambat oleh sejumlah faktor seperti status kepegawaian yang bukan pegawai tetap dan kondisi geografis Kabupaten Kutai Timur.
Full Text:
PDFReferences
Anonim. Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah. Sinar Grafika. Jakarta.
Erawan, Prasetya. 1995. Analisis Kinerja. Jakarta.
Mahmudi. 2007. Manajemen Kinerja Sektor Publik. UPP STIM YKPN. Yogyakarta.
Mangkunegara, Anwar Prabu. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan. Remaja Rosdakarya. Bandung.
Rivai, Veithzal. 2005. Performance Appraisal. Edisi Pertama. PT Raja Grafindo Persada. Jakarta.
Robbins, Stephen P. 2001. Perilaku Organisasi Versi Bahasa Indonesia. Prenhallindo. Jakarta.
Sastrohadiwiryo, Siswanto. 2002. Manajemen Tenaga Kerja Indonesia. Bumi Aksara. Jakarta.
Siagian, Sondang P. 2000. Kiat Meningkatkan Produktivitas Kerja. Rineka Cipta. Jakarta.
Sianipar, J.P. 1999. Perencanaan Peningkatan Kinerja. Lembaga Administrasi Negara RI. Jakarta.
Simamora, Henry. 2004. Manajemen Sumber Daya Manusia. Cetakan Ketiga. STIE YKPN. Yogyakarta.
Timple, A. Dale. 2001. Kinerja (Performance) Seri Manajemen Sumber Daya Manusia. PT. Gramedia. Jakarta.
Zauhar, Soesilo. 2002. Reformasi Administrasi. Bumi Aksara. Jakarta.
DOI: http://dx.doi.org/10.52239/jar.v1i4.494
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2017 Jurnal Administrative Reform (JAR)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.
Jurnal Administrative Reform (JAR)
pISSN: 2337-7542 | eISSN: 2615-6709
Organized and Published by Magister Administrasi Publik - Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Mulawarman
W : http://e-journals.unmul.ac.id/index.php/JAR/
E : jurnal.adm.reform@unmul.ac.id
Jurnal Administrative Reform (JAR) is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.