Pengaruh Edukasi Menggunakan Media Audio Visual Terkait Pengetahuan dan Sikap Penggunaan Dental Floss dan Probiotik Oral Pada Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Mulawarman Angkatan 2020-2021

Ain Richlatul Azimah, Dewi Arsih Sulistiani, Sinar Yani

Abstract


Pendahuluan: Upaya dasar dalam pengendalian plak atau kontrol plak dapat dilakukan dengan dua cara yaitu secara mekanis yaitu dengan sikat gigi dan dental floss untuk area interdental yang tidak dapat dijangkau oleh sikat gigi dan kimiawi dengan menggunakan moouthwash. Selain itu terdapat salah satu metode perawatan yang berfokus pada bakteri penyebab kerusakan gigi yaitu dengan melakukan terapi bakteri pengganti bagi bakteri yang menyebabkan kerusakan, seperti dengan menggunakan bakteri probiotik. Adanya pengetahuan yang baik mengenai dental floss dan probiotik oral sangatlah penting bagi mahasiswa kedokteran terutama kedokteran gigi. Terjadinya perubahan pengetahuan dan sikap dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya yaitu melalui media massa. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh edukasi kesehatan melalui media audio visual terhadap pengetahuan dan sikap terkait penggunaan dental floss dan probiotik oral. Metode: Penelitian kuantitatif dengan desain penelitian pre-eksperimental dan rancangan penelitian one group pretest-posttest tanpa kelompok kontrol. Data diperoleh sebanyak 60 sample dengan teknik purposive sampling. Pengumpulan data menggunakan kuesioner online dan intervensi menggunakan video animasi. Hasil: Terdapat peningkatan nilai rata-rata pengetahuan sebesar 8,47 menjadi 9,85 dan nilai rata-rata sikap sebesar 48,27 menjadi 50,72. Hasil uji Wilcoxon menunjukan terdapat pengaruh yang signifikan skor rata-rata terkait pengetahuan (p value = 0,005) dan sikap (p value = 0,010) sebelum dan sesudah dilakukan edukasi menggunakan media video. Kesimpulan: Hasil penelitian ini menunjukan terdapat pengaruh sebelum dan sesudah diberikan edukasi menggunakan media audio visual terkait pengetahuan dan sikap penggunaan dental floss dan probiotik oral pada mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Mulawarman angkatan 2020-2021.

 

Kata kunci: Media audio visual, dental floss, probiotik oral


Full Text:

PDF

References


Miska A, Alam S. Dental Care and Mouth of Children School in Gampong Lamcot Kec. Darul Imrah Aceh Besar. Jurnal Ilmiah Mahasiswa Fakultas Keperawatan Universitas Syiah Kuala. 2016;1(1):1–9.

Penda PAC, Kaligis SHM, Juliatri. Perbedaan Indeks Plak Sebelum Dan Sesudah Pengunyahan Buah Apel. e-GIGI. 2015;3(2):380–6.

Persa PB, Shakib P, Rouhi S, Zolfaghari MR. The role of probiotics in preventing dental caries The role of probiotics in preventing dental caries. Plant Biotechnology Persa. 2020;2(1):55–8.

Edi I. S. dkk. Pengetahuan Remaja tentang Oral Self Care di Karang Taruna Perumahan Bunul Asri Rt.02 Kota Malang Tahun 2020. Indonesian Journal of Health and Medical. 2021;1(3):470–9.

Skripsa TH, Unique AA, Hermawati D. Hubungan Pengetahuan dan Tindakan Menjaga Kesehatan Gigi Mulut dengan Keluhan Subyektif Permasalahan Gigi Mulut pada Mahasiswa Kesehatan dan Non Kesehatan. e-Gigi. 2021;9(1).

Asma’a AF, et al. Assessment of Saudi Public Knowledge, Attitude and Awereness Towards Oral Benefits of Probiotics: a cross-sectional study. Biomedical adn Pharmacology Journal. 2018;11(4):1995–2004.

Pandey N, et al. Dental Floss Prescription Pattern Among the Dental Interns of Nepal. JNMA J Nepal Med Assoc. 2020;58(228):380–6.

Notoadmodjo S. Promosi Kesehatan dan Perilaku Kesehatan. Jakarta: Rineka Cipta; 2014.

Ilmi MU, Kurniawan MA. Efektivitas Media Audio Visual dalam Pembelajaran PAI Daring di MTs Negeri 9 Yogyakarta. IQRO: Journal of Islamic Education. 2021;4(2):91–102.

Eni M, Kusumadewi S, Sari KAK. Gambaran Perilaku Berdasarkan Sosio-Demografi, Pengetahuan, Persepsi Terkait Oral Hygiene Pada Mahasiswa Kesehatan dan Non Kesehatan Universitas Udayana. Odonto Dental Journal. 2018;5(1):18–27.




DOI: http://dx.doi.org/10.30872/mul.%20dent.%20j.v4i2.10715

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Mulawarman Dental Journal