PENGARUH CRUMB RUBBER DENGAN MATERIAL LOKAL SERTA FILLER BATU LATERIT TERHADAP NILAI MARSHALL ASPHALL CONCRETE – BINDER COURSE (AC-BC)
Abstract
Crumb Rubber sebagai bahan tambah pada aspal beton merupakan salah satu upaya untuk mengurangi limbah, oleh sebab itu limbah Crumb Rubber sebagai campuran.. Penelitian ini, untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Crumb Rubber sebagai bahan tambah dan abu batu laterit sebagai filler tehadap campuran beton aspal berdasarkan sifat – sifat dari campuran Marshall dan pengaruh penambahan crumb rubber terhadap sifat fleksibilitas campuran aspal beton lapis pengikat AC-BC. Meningkatkan sifat elastis pada campuran yang ditunjukkan pada nilai Flow yang meningkat seiring dengan bertambahnya kadar Crumb Rubber dalam campuran. Penggunaan 7 % parutan ban kendaraan roda 4 mempunyai Flow tertinggi yaitu 8,52 mm. Dalam hal ini mengindikasikan campuran aspal mampu menahan kelelehan plastis yang lebih baik dari campuran aspal tanpa penggunaan serbuk ban bekas serta dapat mengurangi terjadinya retak-retak pada perkerasan aspal beton AC-BC. Stabilitas terjadi penurunan seiring dengan bertambahnya kadar Crumb Rubber disebabkan oleh terlalu banyak penambahan kadar Crumb Rubber pada aspal yang dapat mengakibatkan kurangnya interlocking antara agregat dengan Crumb Rubber, sehingga agregat tidak menyatu sepenuhnya dan bertambahnya volume material menyebabkan aspal tidak efektif lagi menyelimuti agregat dan Crumb Rubber yang dapat mengakibatkan nilai stabilitas turun. Untuk nilai stabilitas dengan penambahan kadar Crumb Rubber 4%, 5%, 6%, dan 7% memenuhi standar persyaratan untuk campuran aspal beton AC-BC modifikasi Crumb Rubber.
Kata Kunci : Pengaruh Crumb Rubber, Filler , Stabilitas
Kata Kunci : Pengaruh Crumb Rubber, Filler , Stabilitas
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.
Published by:
Fakultas Teknik
Universitas Mulawarman
Jalan Sambaliung No. 9 Sempaja Selatan
Kec. Sempaja, Kota Samarinda, Kalimantan Timur
Kode Post. 75117